Bangkalan, Kamis tanggal 05 Juni 2025 pukul 09.00 Wib – Bertempat di Ruang Sidang Utama, Pengadilan Negeri Bangkalan Kelas 1B menyelenggarakan Rapat Umum Bulan Mei 2025.
Rapat ini dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Bangkalan, Bapak Danang Utaryo, S.H., M.H., dengan didampingi Wakil Ketua Pengadilan Negeri Bangkalan, Bapak Ery Acoka Bharata, S.H., S.E., M.M., dan diikuti oleh seluruh Hakim, Panitera, Sekretaris, Panitera Muda, Kepala Sub Bagian, Panitera Pengganti, Juru Sita, seluruh Staff, CPNS serta PPNPN Pengadilan Negeri Bangkalan.
Dalam Rapat Bulanan ini dibahas tentang Monitoring dan Evaluasi (Monev) Kedisiplinan, Monitoring dan Evaluasi (Monev) EIS dan SIPP serta dilaksanakan Sosialisasi Perma Nomor 7, 8 dan 9 Tahun 2016, kemudian juga pembahasan tentang hasil pengawasan Hakim Pengawas Bidang masing-masing bagian. Pada rapat tersebut juga membahas masalah yang ada pada bagian Kepaniteraan dan Kesekretariatan untuk mencari solusi permasalahan yang ada.
Rapat diakhiri dengan pemberian bingkisan oleh Ketua Pengadilan Negeri Bangkalan, Bapak Danang Utaryo, S.H., M.H., kepada PPNPN yang berulang tahun di bulan Juni dan ditutup dengan perkenalan oleh Panitera Muda Perdata dan CPNS baru pada Pengadilan Negeri Bangkalan.